Selasa, 10 April 2012

Jago Demokrat Diyakini Punya Peluang Jadi Gubernur Sumsel

Jakarta Meski mendapat banyak kritikan, popularitas Partai Demokrat di Sumatera Selatan diperkirakan tidak mengalami penurunan signifikan. Calon Gubernur Sumatera Selatan 2013-2018 dari Demokrat dianggap memiliki peluang besar untuk menang.

“Kami menilai Ishak Mekki dan Eddy Santana Putra memiliki peluang besar menjadi Gubernur Sumsel 2013-2018. Ini berdasarkan respon publik,” kata Ruspanda Karibullah, koordinator Majelis LSM Sumatera Selatan, Selasa (10/4/2012) malam.

Menurut Ruspanda, pilihan orang terhadap Ishak Mekki lantaran dia sukses membangun Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) termasuk keberhasilannya memimpin Partai Demokrat (PD) setempat yang saat ini masih memiliki banyak
pendukung di Sumatera Selatan.

Sementara pesaing beratnya Eddy Santana Putra yang merupakan Ketua DPD
PDI Perjuangan Sumatera Selatan. “Eddy berhasil membangun Palembang menjadi lebih baik. Dia cukup popular karena memimpin Palembang,” katanya.

“Dua kekuatan yang bertentangan ini memiliki pendukung setia di Sumsel. Dan mereka akan bersaing meraih kursi nomor satu Sumatera Selatan. Hanya persoalan menjadi lain, jika Alex Noerdin yang merupakan pimpinan Partai Golkar gagal di Pemilu Kada DKI Jakarta, kemudian kembali mencalonkan diri sebagai Gubernur Sumsel,” ujarnya. 


Taufik Wijaya - detikNews

0 komentar:

Posting Komentar